Tekad Munafri Arifuddin Kembangkan BUMD di Sektor Pangan

  • Bagikan
banner 468x60

MEDIACREATIVE.ID – MAKASSAR,- Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin memiliki tekad yang kuat untuk mengembangkan dan membesarkan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Salah satunya di sektor pangan.

Munafri atau akrab disapa Appi menilai BUMD mampu berkontribusi dalam menjaga serta menopang ketahanan pangan sebuah daerah. Dorongan ini membuatnya mempelajari strategi pengembangan PT Food Station Tjipinang Jaya (PT FSTJ).

Example 300x600

PT FSTJ adalah BUMD DKI Jakarta yang fokus di bidang pangan. FSTJ mempunyai visi untuk menjadi pilar ketahanan pangan dan produsen pangan pilihan utama pelanggan, serta memiliki peran penting dalam menjaga ketahanan pangan di DKI Jakarta dan menyediakan pangan berkualitas bagi masyarakat.

“Kami bertemu pihak BUMD DKI Jakarta, tentu ada hal bisa kami pelajari yaitu tentang pangan. Artinya bagaimana pengembangan BUMD di sektor pangan. Ini sangat penting untuk pembangunan daerah kita,” jelas Appi, Rabu (16/4/2025).

Pada kesempatan tersebut, Appi bertemu dengan Direktur Keuangan dan Umum PT FSTJ Julius Sutjiadi. Pertemuan keduanya membahas seputar langkah-langkah penting dalam pengembangan BUMD di sektor pangan.

BACA JUGA:  Danny Pomanto Satu-satunya Wali Kota yang Dapat Satyalencana Wira Karya 2024

Seperti peningkatan kualitas produksi, kelancaran pasokan, distribusi yang merata, serta pengendalian harga agar pangan tetap terjangkau.
Ia pun menyakini dan optimistis BUMD yang fokus mebantu ketahanan pangan akan berperan penting dalam mendorong perekonomian lokal di Kota Makassar.

“Pengalaman ini mendorong saya untuk memperkuat BUMD di Makassar, guna memastikan ketersediaan pangan yang berkualitas dan terjangkau bagi seluruh masyarakat,” jelasnya.

Menurut Appi, peran BUMD pangan sangat penting dalam hal menjaga stabilitas harga pasar. Perannya dianggap dapat menekan inflasi.

Ia juga menuturkan BUMD di Kota Makassar memiliki peran strategis. Sebut saja, Rumah Potong Hewan (RPH) yang bisa mengembangkan berbagai produk untuk menopang pangan daerah.

Selain itu, peran BUMD bergerak di sektor pangan juga diyakini mampu berkontribusi signifikan dalam menjaga ketahanan pangan daerah. Untuk itu, Appi mendorong penguatan peran BUMD yang khususnya bergerak di sektor pangan agar terus berinovasi.

“Tentu BUMD sektor pangan dapat berperan sebagai stabilitator pasokan dan harga pangan, untuk itu peran dan skala usahanya harus dan ditingkatkan,” tutup Appi.

BACA JUGA:  Hadiri Pengukuhan Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Sulsel, Danny Pomanto Apresiasi Kualitas Kader Muhammadiyah

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *