Kegiatan Pelatihan Usaha Ekonomi bagi Kelompok Rentan Program yang diinisiasi oleh Yayasan SATUNAMA Yogyakarta

  • Bagikan
banner 468x60

MEDIACREATIVE.ID – MAKASSAR,- Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Sosial terus berupaya mengembangkan
berbagai program rehabilitasi sosial yang inklusif dan berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap warga, tanpa terkecuali, memiliki kesempatan yang sama untuk berpartisipasi dalam pembangunan.

Prinsip “No One Left Behind” bukan hanya slogan, tetapi menjadi arah kebijakan nyata dalam perencanaan dan pelaksanaan
Program Pelayanan Sosial. Dalam konteks ini, kegiatan pelatihan usaha ekonomi yang diaksanakan hari ini (17/10/25) sejalan dengan upaya memperkuat kemandirian sosial dan ekonomi penyandang disabilitas.

Example 300x600

Pelatihan ini tidak hanya menjadi ajang transfer keterampilan teknis, tetapi juga bagian
dari proses pemberdayaan yang lebih luas.

Melalui kegiatan ini, peserta akan didorong untuk membangun mindset kewirausahaan, mengenali potensi usaha
berbasis komunitas, serta mengembangkan usaha bersama yang dapat menopang keberlanjutan organisasi disabilitas.

“Harapan kami dari kegiatan ini akan lahir champion-champion komunitas yang mampu menjadi penggerak, penular pengetahuan, dan inspirasi bagi sesama penyandang disabilitas di Kota Makassar” seperti diungkapkan M.Zuhur, Kabid Rehabilitas Sosial pada Program Kabar SKPD Radio GAMA FM 93,7.(*)

BACA JUGA:  Wali Kota Makassar Ikut Lepas Peserta Merdeka Off Road Peduli IV bersama Gubernur dan Kapolda Sulsel

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *