Dinas Ketahanan Pangan Kota Makassar Bersama Bulog Salurkan Cadangan Pangan Pemerintah Kepada Masyarakat

  • Bagikan
banner 468x60

MEDIACREATIVE.ID – MAKASSAR,- Dinas Ketahanan Pangan Kota Makassar tengah bekerjasama dengan Bulog dengan tetap melakukan penyaluran cadangan pangan pemerintah (beras dan minyak goreng gratis) kepada masyarakat. Ini menunjukkan komitmen pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan masyarakat khususnya kelompok rentan dan prasejahtera.
Saat ini sedang berproses di semua kecamatan.

“Juga hingga saat ini masih berlangsung Gerakan Pangan Murah di semua kelurahan. Target pelaksanaan hingga akhir tahun agar dapat mengurangi dampak kenaikan harga jelang Natal dan Tahun Baru. Dengan kegiatan ini maka kenaikan harga dapat diantisipasi. Rencananya kegiatan sidak serupa juga akan dilakukan jelang bulan Ramadan dan hari raya Lebaran tahun depan,” ungkap Nirwan Nisman, Kadis Ketahanan Pangan, pada Program KABAR SKPD Radio GAMA FM 93,7

Example 300x600

Sementara itu persiapan sidak harga pangan jelang Natal dan Tahun Baru yang akan berlangsung pada tanggal 4 Nopember 2025 mendatang. Bersamaan dengan itu pada hari yang sama akan Launching kegiatan pengawasan pada stiker-stiker bahan makanan yang terdapat pada retail-retail, toko-toko pangan dan sebagainya.
Bertujuan untuk pengecekan keamanan pangan segar asal tumbuhan terkait kandungan pestisida, dan formalin.

BACA JUGA:  Rapat Paripurna, Pjs Wali Kota Makassar : Sinergi Pemkot dan DPRD Sulsel Dorong Pembangunan Daerah

Terkait keanekaragaman konsumsi masyarakat maka Dinas Ketahansn Pangan akan mengedukasi masyarakat agar tidak terlalu fokus pada satu makanan pokok tapi dapat mengkonsumsi pilihan lain, misalnya ubi. Edukasi dilakukan dengan mengadakan lomba cipta menu serta sosialisasi melalui pokja-pokja di kelurahan untuk menggali potensi-potensi makanan pokok lainnya yang dapat dikonsumsi.

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *